Ketum LBH: Presiden Mengutus Wakil Presiden dan 9 Mentri Untuk Percepatan Pembangunan di Papua


“Hati Presiden terpukul untuk serius menangani percepatan Pembangunan di Papua karena peran media, sehingga media sangat dibutuhkan dizaman sekarang” Tegas Penasehat FKPPI ini.
‘

JAKARTA– Dalam analisa Prospektif Ketua Umum LBH Phasivic R Mas MH Agus Rugiarto SH terkait Masalah Papua dan Papua Barat, Kepada media yang hadir di Ruang Diskusi PPNP PHasivic Plaza Indonesia, Rabu sore tadi (14/10) Mengatakan, Bahwa sungguh luar biasa kebijakan Presiden Jokowidodo memantau Permasalahan Papua Barat Dan Papau terkait permasalahan di Ujung Indonesia timur tersebut.
Terbukti Presiden membuat Kepres yang baru Nomor 20 Tahun 2020, Terhadap Percepatan Pembangunan di Papua Barat dan Papua, dengan menunjuk Wakil Presiden Indonesia sebagai Ketua Dewan Pengarah percepatan Pembangunan di Daerah Papua Barat dan Papua.
Bahkan lebih seriusnya Presiden Jokowidodo, mengutus beberapa menteri sebagai anggota Dewan Pengarah diantaranya, Menkopohulkan Mahfud MD, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menkoperekonomian Airlangga Hartarto, Mendagri Prof.Dr. Tito Karnavian, Mengko Bidang Kemaritiman Binsar Panjaitan, Bappenas Suharso Monoarfa, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Menteri PMK Muthajir Efendi dan Menteri Agraria Sofyan Djalil.
” Artinya itu semua peran media yang membantu memberitakan soal kondisi Papua, baik soal perselisihan tanah Ulayat, keamanan, dan kondisi perekonomian disana, beruntung kita punya presiden cepat tanggap,” tegas Ketua umum LBH Phasivic.